• Latest
  • Trending
  • All
Dosen Prodi Sastra Indonesia UTS Berikan Pelatihan Menulis Cerpen Bagi Siswa SMPN I Sumbawa

Dosen Prodi Sastra Indonesia UTS Berikan Pelatihan Menulis Cerpen Bagi Siswa SMPN I Sumbawa

November 28, 2023

Junk Fee: Ilusi Angka dan Remah Konsumsi Digital

Januari 18, 2026

Ibadah Syukur ke-89 Tahun Pekabaran Injil, Keluarga Besar A3 Mimika Teguhkan Iman dan Persaudaraan Lewat Ibadah Bersama

Januari 18, 2026

“YESUS – Sang Pencipta Impian” Karya Yulianus Mote Hadirkan Perspektif Rohani tentang Makna Impian

Januari 18, 2026

DPC GMNI Kabupaten Mimika dan Pemerintah Distrik Mimika Barat Jauh Perkuat Sinergi Pembangunan

Januari 18, 2026

MUSRENBANG KAMPUNG NAWARIPI TAHUN 2025 DESA MANDIRI NAWARIPI MENUJU DESA SWASEMBADA NAWARIPI

Januari 15, 2026
Tim Advokasi untuk Demokrasi Melawan Pembungkaman, Merawat Demokrasi: Aktivis dan Konten Kreator Laporkan Teror ke Polisi

Tim Advokasi untuk Demokrasi Melawan Pembungkaman, Merawat Demokrasi: Aktivis dan Konten Kreator Laporkan Teror ke Polisi

Januari 15, 2026

Ketua KNPI Jayawijaya Hengky Hilapok Temui Wapres Gibran, Dorong Pusat Konsolidasi Pemuda di Wamena

Januari 15, 2026

Dari Wamena, Pemuda Papua Pegunungan dan Wapres Gibran Satukan Harapan Pembangunan

Januari 14, 2026

Sinergi Pemerintah Pusat dan Desa, Bantuan Sembako Disalurkan ke Nawaripi Jaya

Januari 15, 2026

Gerbang Tertutup, Cita-Cita Tertahan: Aksi Pemalangan dan Darurat Pendidikan di Mimika

Januari 15, 2026

Musdus Nawaripi, Pemerintah Kampung Ingatkan Program Harus Berpihak ke Warga

Januari 15, 2026
Kedaulatan Rakyat Tak Bisa Diwakilkan: Menjaga Amanat Rakyat sebagai Fondasi Demokrasi yang Berdaulat

Kedaulatan Rakyat Tak Bisa Diwakilkan: Menjaga Amanat Rakyat sebagai Fondasi Demokrasi yang Berdaulat

Januari 11, 2026
  • Pengelola
  • Pedoman Pemberitaan
Minggu, Januari 18, 2026
  • Login
Siasat
  • Home
  • Peristiwa
  • Nusantara
  • Ekonomi Bisnis
  • Budaya
No Result
View All Result
Siasat
No Result
View All Result
Home Edukasi

Dosen Prodi Sastra Indonesia UTS Berikan Pelatihan Menulis Cerpen Bagi Siswa SMPN I Sumbawa

in Edukasi, Nusantara
0
Dosen Prodi Sastra Indonesia UTS Berikan Pelatihan Menulis Cerpen Bagi Siswa SMPN I Sumbawa
28
SHARES
316
VIEWS
Share on FacebookShare on Whatsapp

Sumbawa, Siasat ID – Semangat literasi terus digaungkan di Kabupaten Sumbawa, kali ini dosen Program Studi Sastra Indonesia dari Universitas Teknologi Sumbawa memberikan pelatihan penulisan cerita pendek bagi siswa SMPN 1 Sumbawa. Dua orang dosen dari program Studi Sastra Indonesia UTS, yaitu Wiwik Surya Utami, S.S., M.Pd. dan Rahmin Meilani Putri, S.S., M.A. Keduanya berkolaborasi setiap pekan untuk memberikan pengarahan bagi siswa yang tertarik mengembangkan bakat dan kemampuan menulis karya sastra. Pelatihan penulisan cerpen tersebut diadakan sejak Agustus 2023 dan direncanakan akan berlangsung selama satu semester.

Peserta yang terdiri dari lima orang siswa SMPN 1 Sumbawa memiliki latar belakang (kepenulisan) yang cukup beragam. Seorang siswa mengaku telah aktif menulis di platform digital dengan jenis tulisan mulai dari cerpen hingga novel. Beberapa di antaranya rutin membaca karya-karya sastra secara online. Siswa mengikuti pelatihan penulisan cerpen karena ingin mengembangkan bakat dan potensi dirinya dalam menulis karya sastra. Diakuinya telah mengikuti sejumlah kegiatan di sekolah dan ini kali pertama belajar menulis cerpen (28/11). Modal-modal yang dimiliki siswa ini cukup variatif dan potensial. Hal tersebut membuat pelatih (Wiwik dan Rahmin) tidak terlalu sulit memberikan arahan kepada mereka. Selain itu, jumlah peserta yang hanya terdiri atas lima orang membuat pelatihan ini lebih fokus.

RelatedPosts

Ibadah Syukur ke-89 Tahun Pekabaran Injil, Keluarga Besar A3 Mimika Teguhkan Iman dan Persaudaraan Lewat Ibadah Bersama

DPC GMNI Kabupaten Mimika dan Pemerintah Distrik Mimika Barat Jauh Perkuat Sinergi Pembangunan

Ketua KNPI Jayawijaya Hengky Hilapok Temui Wapres Gibran, Dorong Pusat Konsolidasi Pemuda di Wamena

Selama kurang lebih tiga bulan pelatihan ini berjalan, materi-materi dasar terkait penulisan secara umum dan khusus dalam penulisan karya sastra diberikan secara bertahap. Materi-materi tersebut diantaranya, menentukan tema, membuat kerangka cerita, pengenalan jenis paragraf dan trik mengembangkan paragraf dengan tiga kata kunci, cara menulis kutipan, dan terakhir memberikan kesempatan kepada siswa untuk menulis cerpen secara mandiri.

Kegiatan pelatihan penulisan cerpen ini diharapkan dapat menjadi wadah berekspresi bagi siswa untuk menuangkan ide dan imajinasinya dalam sebuah karya sastra. Selain itu, melalui kegiatan ini, pihak yang terlibat dapat memiliki karya cerpen yang nantinya akan dihimpun dalam satu buah buku kumpulan cerita pendek. Hal tersebut diupayakan sebagai bentuk luaran atau hasil yang diperoleh dari pelatihan yang diadakan. Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya berbicara hal-hal teoretis dan konseptual saja terkait karya sastra. Namun, aplikatif dan tindakan nyata juga dapat terlihat melalui karya buku yang nantinya akan dihasilkan. (Rahmin)

Tags: cerita pendekpelatihanUniversitas Teknologi Sumbawa
Share11SendShare
Siasat ID

Siasat ID

surel: siasatindonesia [at] gmail.com

Siasat

Copyright © 2023 Siasat.ID.

Navigate Site

  • Pengelola
  • Pedoman Pemberitaan

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Nusantara
  • Ekonomi Bisnis
  • Budaya

Copyright © 2023 Siasat.ID.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In