
Buleleng, Siasat.ID – 27 januari 2023. Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC. NU) Kab. Buleleng adakan acara meriah Kirab Panji NU 100 KM yang akan dilaksanakan selama dua hari di akhir pekan, yaitu tanggal 28-29 Januari 2023.
Acara ini merupakan parade budaya untuk menyambut umur satu Abad Nahdlatul Ulama.
Untuk itu Nahdiyin dan Muslim sekitar di Buleleng jangan sampai terlewat. Berikut rangkaian acaranya :
Sabtu, 28 Januari 2023
(07.00 WITA) Mulai Kirab Panji NU Hari Pertama Pelepasan Tim Kirab Panji NU Kec. Gerokgak di SMK Istiqlal Patas.
(10.30 WITA) Serah terima Panji NU kepada tim Kirab kec. Seririt di Masjid Nurul islam Seririt.
(12.00 WITA) Serah terima Panji NU kepada Tim kirab Kec. Banjar di Masjid Al- ikhlas Temukus.
(14.30 WITA) Serah terima tim Panji NU kepada Tim kec. Kirab sukasada 2 di SPBU Anturan.
(15.30 WITA) Pertemuan tim Kirab kec. Kubutambahan, Kec. Buleleng dan Kec. Sukasada 1 dengan tim kirab Kec. Sukasada 2 di kantor Kemenag Buleleng.
(16.30 WITA) Pawai dan kirab Panji NU ke Eks. Pelabuhan Buleleng bersama seluruh warga NU Buleleng.
(17.30 WITA) Penyambutan Panji NU di pelabuhan eks. Buleleng dan pagelaran panggung budaya oleh beberapa penampil ; Hadrah Muslimat, Qasidah Fatayat, Paduan Suara Fatayat, Hadrah Al- Banjari IPNU IPPNU, Seni Bela diri pagar Nusa, Pencak Blebet Ansor Pegayaman.
(18.30 WITA) Menuju Kantor PC. NU Buleleng, istirahat untuk hari pertama.
Minggu, 29 Januari 2023
(06.00) Start Hari kedua. Kirab panji NU hari kedua, di kantor PC NU Buleleng menuju Pegayaman.
(09.30) Serah terima Panji NU kepada tim kirab Panji NU Sukasada 1 di Masjid Jamik Safinatussalam Pegayaman.
(13.00) Istirahat tim Kirab Panji NU di Musholah Miftahul Bustom Bd. Kubu Desa Pegayaman
(15.00) Penyambutan akhir di Musholah Nurul Huda Bd. Amertasari Desa Pegayaman, Musholah tertinggi di kabupaten Buleleng Tahlil Akbar dan doa penutup.
Agar terlaksanakan dengan lancar selama kirab di jalan dan tidak menggangu lalulintas. Dalam hal ini, pihak Polres Buleleng melalui akun resmi Facebook miliknya Polres Buleleng menghimbau kepada para pengguna jalan untuk tertib lalu lintas disertai memakai helm SNI dan membawa surat-surat kelengkapan kendaraan.
“Di himbau kepada seluruh masyarakat agar tertib lalu lintas dengan menggunakan helm SNI, menaati rambu-rambu lalulintas dan membawa kelengkapan surat-surat kendaraan” tulis dalam pamflet melalui akun Facebook Polres Buleleng pada Kamis, 26 Januari 2023.
Pihaknya juga menekankan kepada masyarakat yang akan mengikuti Kirab Panji NU tidak menggunakan knalpot brong/racing. Adapun jalan yang akan di lalui, antara lain :
- Jl. Raya Singaraja – Gilimanuk
- Jl. A. Yani Singaraja
- Jl. Dewi Sartika
- Jl. Merak. 5. Jl. Patimura
- Jl. Erlangga 7.Jl. Hasanuddin
- Jl. Pramuka
- Jl. Ngurah Rai
- Jl. Veteran
- Jl. Mayor Metra
- Jl. Gelantik Gingsir
- Jl. Raya Sukasada
- Jl. Raya Bedugul-Singaraja.
Sumber : Pamflet informasi Panitia Kirab, Facebook Polres Buleleng. (Son/red)